Mau bikin kamar tidur makin cozy? Desain minimalis jadi tren banget akhir-akhir ini. Gak ribet, simpel, cocok buat kamu yang punya ruang terbatas. Tapi, meski simpel, gak berarti kamar tidur harus ngebosenin, kan? Desain minimalis itu bisa bikin kamar tidur jadi lebih nyaman dan asik buat santai. Desain minimalis memang terkesan mudah dibuat, tapi kalau salah pilih material, warna dan juga furniture, kesan minimalis ini bisa berubah loh. Melalui blog ini kita akan coba bedah beberapa hal penting dalam pembuatan desain kamar yang minimalis. Jadi, kalau lagi cari inspirasi desain kamar tidur minimalis, jangan sampai kelewatan artikel ini!

Baca juga: Intip 10 Desain Kamar Minimalis Tapi Tetap Estetik

Tips untuk Membuat Kamar Tidur Minimalis

Pilih Warna Netral

Pemilihan warna netral dalam desain arsitektur minimalis itu penting banget, lho!. Soalnya warna netral bisa menciptakan tampilan yang bersih, tenang, dan elegan. Warna-warna kayak putih, abu-abu, atau krem tuh bikin ruangan terlihat bersih dan tenang. Selain itu, mereka juga bisa bikin ruangan terlihat lebih luas dan terang. Keunggulan warna netral dalam desain minimalis adalah kemampuannya untuk menyelaraskan elemen-elemen ruangan tanpa terlalu mencolok. Ini memungkinkan fokus utama pada bentuk dan tekstur, serta memperkuat kesan kesederhanaan dan keteraturan dalam ruang.

Selain itu, warna netral juga memungkinkan fleksibilitas dalam menambahkan aksen warna yang lebih cerah atau kontras untuk menciptakan penampilan yang menarik tanpa mengganggu estetika keseluruhan. Jadi, warna netral itu pilihan yang oke banget buat desain minimalis.

Pertimbangkan Pencahayaan

Pencahayaan juga krusial banget dalam desain arsitektur minimalis, guys! Gak cuma soal bikin ruangan terang, tapi juga tentang menciptakan suasana yang nyaman dan stylish. Coba bayangin, ruangan minimalis yang pencahayaannya pas, pasti kelihatan lebih luas dan bersih, kan? Selain bikin ruangan kelihatan lebih lega, pencahayaan yang tepat juga bisa menonjolkan detail-detail desain tanpa bikin ruangan terlihat berantakan. Nah, ini penting banget dalam desain minimalis yang fokusnya pada bentuk dan tekstur.

Pencahayaan yang baik juga bisa ngasih fleksibilitas buat atur suasana ruangan. Misalnya, lampu lembut buat suasana santai, atau lampu yang lebih terang buat kerja atau baca. Kemudian kamu juga bisa pertimbangin penggunaan lampu tidur yang lembut untuk suasana yang tenang saat tidur, serta lampu plafon atau dinding yang dapat disesuaikan untuk membaca atau beraktivitas di tempat tidur.Jadi, pencahayaan itu bener-bener jadi kunci buat bikin ruangan minimalis jadi lebih than just a room, tapi tempat yang nyaman dan stylish banget!

Pilih furnitur yang fungsional

Pemilihan furniture dalam desain arsitektur minimalis itu juga penting nih, karena dalam desain yang simpel dan clean, setiap potongan furniture harus punya peran penting buat menjaga kesan ruangan yang teratur dan lapang. Jadi, mendingan pilih furniture yang multifungsi atau yang punya desain simpel tapi elegan. Misalnya, tempat tidur dengan laci penyimpanan di bawahnya atau meja samping tempat tidur yang juga bisa jadi meja kerja. Dengan begitu, gak cuma bikin kamar tidur jadi lebih fungsional, tapi juga tetap terlihat keren. Dan inget, jangan terlalu banyak furniture di ruangan minimalis, ya! Karena ruang yang terlalu padat bisa bikin ruangan terasa sesak dan berantakan. Jadi, pilihlah furniture yang sesuai kebutuhan dan tetap bisa bikin ruangan terlihat stylish dan organized.

Minimalisasi dekorasi

Dekorasi dalam arsitektur minimalis harus dipilih dengan hati-hati, guys! Tujuannya adalah untuk menambah sentuhan personal tanpa mengganggu kesan clean dan sederhana yang menjadi ciri khas desain ini. Nah, jadi mendingan pilih dekorasi yang simpel dan bergaya, kayak tanaman indoor kecil, lukisan dengan bingkai minimalis, atau karpet berwarna netral. Atau, kalau suka, bisa juga pilih aksesori kecil yang punya bentuk atau warna menarik tapi tetap simpel.

Ingat, jangan terlalu banyak dekorasi yang bikin ruangan terasa penuh. Cukup pilih beberapa yang bener-bener kamu suka dan sesuai dengan tema ruangan. Dengan begitu, dekorasi bisa jadi pelengkap yang sempurna untuk ruangan minimalismu tanpa bikin ruangannya terlihat berantakan.

Gunakan cermin

Cermin memiliki peran penting dalam desain minimalis, guys! Selain sebagai elemen dekoratif, cermin juga bisa bikin ruangan terlihat lebih luas dan terang. Jadi, meski ruangan terbatas, cermin bisa jadi trik pintar buat menciptakan ilusi ruang yang lebih besar. Selain itu, cermin juga bisa bikin ruangan terlihat lebih elegan dan stylish. Pilih cermin dengan bingkai yang simpel dan clean, sesuai dengan estetika desain minimalis. Dengan begitu, cermin bisa jadi elemen dekoratif yang nggak cuma bikin ruangan terlihat lebih luas, tapi juga lebih keren dan rapi. Jadi, kalau mau bikin ruangan minimalismu terasa lebih spacious dan stylish, jangan lupakan peran penting cermin dalam desainmu, ya!

Rapikan penyimpanan

Dalam desain ruangan minimalis looks yang simpel dan clean bisa menjaga keteraturan dan kesan minimalis. Maka dari itu, pilihlah penyimpanan yang bisa membantu menjaga ruangan tetap rapi tanpa mengorbankan estetika. Misalnya, lemari dengan pintu geser atau lemari dinding yang bisa menyimpan banyak barang tanpa menghabiskan terlalu banyak ruang. Jadi, pastikan kamu punya cukup penyimpanan yang rapi dan efisien untuk menjaga tampilan ruangan minimalismu tetap keren dan organized!

Ide Desain Kamar Minimalis

Bukaan Luas dengan Material minimalis

Nah, jadi ceritanya, desain rumah keluarga keren ini diminta buat pasangan muda. Mereka pengen rumah yang praktis, punya empat kamar tidur, dan deket sama alam gitu, lho! Jadi didalam kamar mereka ingin ada bukaan lebar yang mengarah ke taman depan rumah mereka. Pemilihan material dan juga tanaman di tamannya juga masih mengusung tema minimalis loh. Didominasi dengan material kayu ngebuat kesan naturalnya makin kerasa banget. Pemilihan furniture divan untuk kasur juga dipilih menggunakan desain yang minimalis. Sedangkan plafondnya dipilih menggunakan warna putih dan juga lampu dibuat indirect di sekeliling ruangan.

Vale House / Ming Architects on www.archdaily.com

Nyaman tapi Tetep Estetik

Buat negara tropis seperti Indonesia, desain yang memperhatikan iklim sangat penting. rumah harus bisa jadi perlindungan terhadap panasnya siang, cuaca hujan dan tahan terhadap kelembaban tinggi. Desain ini dibuat dengan memperhatikan iklim, loh guys! Desainnya kaya dengan berbagai elemen yang bertujuan buat pastiin kalian betah dan serasi di dalamnya. Keren, kan?

Kalau dilihat, ruangan ini memiliki penutup pintu alumunium yang bisa di geser, tetapi masih memiliki secondary screen berupa plank. Sepanjang hari, kamarmu akan memiliki bayangan sinar matahari yang asik untuk dinikmati.

Hedge House / Mindspark Architects on Archdaily

Other articles

Tukang bangunan
Edi

Edi

August 7, 2023
Tukang profesional
Edi

Edi

August 7, 2023
Taman Minimalis Depan Rumah
Edi

Edi

August 7, 2023
  1. Tips Memaksimalkan Desain Kamar Mandi yang Mungil

    May 31, 2024

    […] Baca Juga: Intip 10 Desain Kamar Minimalis tapi Tetep Estetik […]

Post a comment

Your email address will not be published.